Xperia Z, Sony dikabarkan tengah menyiapkan smartphone yang lebih tangguh lagi dari Xperia Z, yakni Xperia ZR yang menggunakan nama sandi Dogo dengan nomor seri C550X. Xperia ZR ini akan dibekali kemampuan outdoor yang lebih tangguh dari Xperia Z.
Sony dikabarkan menyiapkan smartphone Xperia ZR yang memiliki kemampuan tahan debu dan air,
mirip Xperia Z yang baru saja dirilis. Konon, Xperia ZR akan menjadi
smartphone tertangguh Sony dengan sertifikasi IP55/IP58 yang lebih
tinggi dari Xperia Z yang mengusung sertifikasi IP55/IP57.
Smartphone Xperia ZR ini nantinya akan mampu menyelam lebih dalam di
air, yakni sedalam 1,5 meter selama 30 menit. Sedangkan Sony Xperia Z
hanya diklaim mampi menyelam sedalam 1 meter selama 30 menit.
Spesifikasi yang diusung oleh smartphone Xperia ZR ini agak berbeda
dengan Xperia Z. Sony dikabarkan membekali Xperia ZR dengan layar
berukuran 4,6 inci dengan resolusi yang lebih kecil dari Xperia Z, yakni 1280 x 720 piksel.
Sisi dapur pacu, Xperia ZR dikabarkan tak jauh beda dari Xperia Z, yakni ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon S4 Pro yang mengusung prosesor quad-core Krait dengan kecepatan 1,5GHz yang dipadukan dengan memori RAM sebesar 2GB dan grafis dari Adreno 320.
Spesifikasi Xperia ZR lainnya juga tak jauh beda dari Xperia Z, yakni
dilengkapi dengan memori internal sebesar 8GB dan slot microSD untuk
ekspansi memori eksternal. Xperia ZR ini juga dilengkapi dengan kamera
belakang dengan resolusi 13 megapiksel dan baterai berkapasitas 2330mAh.
Seperti yang dilansir dari VR-Zone (26/04/2013), smartphone
Xperia ZR ini kemungkinan akan menggunakan sistem operasi Android 4.2.2
Jelly Bean. Sayangnya, sampai saat ini pihak Sony belum mengonfirmasi atau memberikan keterangan terkait kehadiran smartphone Xperia ZR ini.
narasumber
Kurang puas dengan kesuksesan yang diraih oleh smartphone
Home »
» Sony Xperia ZR, Varian yang Lebih Tangguh dari Xperia Z Disiapkan?
Sony Xperia ZR, Varian yang Lebih Tangguh dari Xperia Z Disiapkan?
Posted by Unknown
Posted on 6:58 AM
with No comments
0 komentar:
Post a Comment